Mengenal Kanker Usus Besar dan Rektum (Colorectal Cancer)
Kanker adalah sel yang berkembang secara tidak normal di dalam tubuh, membelah tak terkendali dan dapat menyebar ke bagian-bagian tubuh yang lain melalui sistem peredaran darah dan limfa. Salah satu kanker yang sering diderita adalah colorectal cancer. Kanker colorectal atau kanker usus besar dan rektum adalah kanker yang tumbuh di dalam usus besar (colon) dan rektum. Usus besar adalah bagian usus yang berukuran besar, bagian akhir dari saluran pencernaan sebelum anus. Usus besar dapat dibagi menjadi 4 bagian, yaitu usus besar menaik, usus besar mendatar, usus besar menurun, dan rektum. Rektum yang sebenarnya juga merupakan bagian usus besar, tetapi lokasinya sedikit berada di atas anus (muara saluran defekasi). Kanker usus dan rektal ini biasa disebut sebagai colon cancer, rectal cancer, atau bowel cancer, bergantung pada bagian mana kanker berkembang. Walaupun sering disebut kanker usus, justru lebih dari separuh penderita colorectal cancer menderita kanker pada bagian rektum ini.Baca juga:
Apakah Kemoterapi Pengobatan Kanker itu?
Efek Samping Operasi (Pembedahan) Kanker
Teruskan Membaca »
Tidak ada komentar:
Posting Komentar