Cara Memperbaiki 404 Page Not Found Crawl Errors di Google Webmaster Tools
Kesalahan perayapan (Crawl Errors) dengan kode 404 Page Not Found umumnya tidak terlalu berbahaya ketika tidak berhubungan dengan pengguna (user) atau pembaca blog kita. Tetapi ini tentunya mempengaruhi kesehatan situs ketika dihubungkan dengan mesin penelusur google kalau dibiarkan begitu saja tanpa berusaha untuk diatasi. Bisa saja nanti mesin crawl google menganggap blog atau website kita tidak bagus. Seperti yang saya alami sendiri, ketika saya biarkan saja ternyata error dengan kode 404 page not found ini menumpuk menjadi banyak. Error ini bisa muncul karena kita pernah menghapus satu artikel saja dari blog kita, seperti yang saya lakukan beberapa waktu yang lalu. (Saya pernah menghapus 2 artikel dari blog ini). Kesalahan 404 page not found (halaman tidak ditemukan) ini juga bisa terjadi karena script pada template.Lalu bagaimana cara mengatasi atau memperbaiki error 404 page not found (halaman tidak ditemukan) ini? Mudah saja, tetapi jika error sudah banyak sampai ratusan seperti yang terjadi pada blog ini, maka lumayan juga, perlu waktu ekstra hingga berjam-jam untuk melakukannya.
Teruskan Membaca »
Tidak ada komentar:
Posting Komentar