Senin, 11 Juli 2016

Tips Cerdas Memulai Usaha Agar Mendulang Kesuksesan

Di zaman sekarang ini mencari pekerjaan lah sangat susah apalagi kita tidak memiliki ketrampilan khusus. Mungkin banyak dari Kalian yang telah lulus kuliah dan mendapatkan gelar sarjana tapi belum juga menemukan pekerjaan yang diinginkan, yaitu kerjaan yang duduk di kantor yang sejuk full ac dengan bayaran gaji yang mahal, tapi untuk mendapatkan pekerjaan yang seperti itu tidak mudah seperti yang kamu impikan kawan, minimal kamu harus punya seorang yang benar benar penting di perusahaan tersebut. 

Bagi anda yang ingin mencoba ikut seleksi Penerimaan Pegawan Negri Sipil PNS jangan ngarep deh kalau kamu mencoba cara jujur karena kesempatannya hanya dibawah 10%, karena yang diprioritaskan diterima sudah pasti anak paman, anak bibi, anak saudara dan lain sebagainya, miris sebenarnya, tapi memang begitu keadaannya di indonesia.

Menurut saya sendiri seorang yang sukses itu bukan di lihat dari dimana dia bekerja, jabatan apa dia dipekerjaannya dll, akan tetapi orang yang sukses itu adalah yang mampu memulai usaha dari nol hinggal berhasil dan memperkerjakan karyawan yang mana membuka kesempatan perkerjaan bagi orang lain.

Untuk mendapatkan kesuksesan dalam usaha bukanlah hal yang mudah, semua itu membutuhkan modal, tenaga dan lain lain.

Buat kamu yang ingin mencoba memulai usaha sendiri, berikut ini saya berikan sedikit motivasi yang mana agar kiranya dapat berguna bagi anda.

Doa
Sombong jika kamu tidak mau berdoa, agama apapun kamu diwajibkan untuk berdoa sesuai dengan kepercayaan kita masing masing. Berdoalah kamu untuk diberikan jalan dalam menjalankan usaha tersebut, pilih usaha yang sesuai dengan yang anda minati, alangkan lebih baik kita usaha berdasarkan hobby kita masing masing, yang mana hobby bisa mendapatkan uang, itu sanagat luat biasa sekali.

Usaha
Usaha disini berarti yaitu kita jangan hanya mengandalkan doa saja tanpa adanya usaha, lakukanlah usaha2 kecil untuk mempromosikan usaha yang anda jalani. Promosi usaha sendiri sangatlah penting agar usaha kita bisa dikenal oleh orang lain. Promosi disini bisa dari mulut kemulut, Door to door, situs web, iklan di tv dll. Banyak hal lain yang bisa anda kerjakan untuk kesuksesan usaha anda, jangan hanya berdiam diri saja dalam menjalankan usaha anda, cekatan dan rajinlah bersosial dengan orang lain yang mana dengan kita bersosial kepada orang lain dapat membantu kesuksesan usaha kita.

Fokus
Buat anda yang menjalankan usahanya diharuskan Fokus dengan usahanya, jangan berubah ubah, orang lain suksek usaha ini kamu ikuti, orang lain sukses usaha kamu ikuti juga yang mana akhirnya orang lain sukses kamu yang merana.

Fokus lah dengan usaha awal yang telah kita jalani, jangan mudah putus asa dikarenakan produk yang kita jual sama sekali belum ada yang membeli, bersabar karena itu merupakan cobaan yang anda terima.

Masa masa merintis merupakan masa yang paling sakit dalam menjalankan usaha tersebut, tapi setelah anda melewati masa itu semua, anda akan mendapatkan hasil yang luar biasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar