Di zaman yang sekarang ini, banyak sekali orang yang mencari nafkah dengan berbagai cara, dari yang caranya halal hingga cara yang harampun akan mereka lakukan. Hingga sekarang, sudah tidak terhitung lagi orang yang berprofesi sebagai pencopet. Si copet pun tak pilih-pilih target dalam menjalankan aksinya. Dari orang biasa hingga seorang wisatawan pun bisa saja menjadi target sasarannya. Tak peduli tempat dan waktu, mereka siap merampas barang milik Anda. Berikut 5 jenis wisatawan yang jadi sasaran empuk para pencopet.
Bagi para wisatawan, bukan berarti liburan yang dilakukan mereka bisa membuat mereka lebih santai dan tak mencurigai orang disekelilingnya. Karena perlu diingat, kejahatan bukan hanya karena niatan saja, tapi juga karena ada kesempatan. Dikumpulkan dari berbagai sumber, inilah 5 jenis wisatawan yang sering jadi sasaran empuk para pencopet:
1. Senang pamer gadget
Mungkin maksudnya bukan untuk pamer. Karena biasanya liburan itu identik dengan sosial media. Rasanya ingin selalu posting dan mengupdate perjalanan saja.
Di sela posting dan foto-foto, bisa jadi ada yang mengintai barang berharga Anda. Jadi mulai sekarang, lihat sekeliling jika ingin menenteng gadget dan sejenisnya. Jangan sampai tiba-tiba dijambret ya!
2. Menaruh barang sembarangan
Di tengah para wisatawan yang asyik bersantai di pantai atau taman, siapa sih yang akan mengambil barang-barang berharga? Eits, jangan berpikir terlalu naif. Karena bisa jadi dengan lengahnya Anda, bisa menimbulkan niat orang lain untuk mengambil barang berharga.
Jadi jangan biarkan ada orang lain berniat jahat karena melihat gadget berceceran di sekeliling Anda ya!
3. Terlalu banyak mengobrol
Satu lagi tempat yang membuat traveler suka menaruh barang berharga sembarangan adalah di kafe. Saat sedang asyik mengobrol dengan teman, ponsel dan dompet biasanya ditaruh begitu saja di meja. Tak sadar, bisa saja ponsel dan dompet raib dari pandangan.
Tak ada yang salah dengan mengobrol. Hanya saja, pastikan untuk memasukkan gadget dan barang berharga ke tas yang aman.
4. Memakai tas terbuka
Seringnya saat liburan, traveler memilih tas yang santai seperti tote bag. Padahal tas ini sangat rentan dengan pencopetan. Karena tidak ada penutup atau resleting yang bisa menyulitkan para penjahat.
Saat lengah atau saat sedang ditaruh begitu saja, penjahat bisa mudah mengambil barang berharga. Maka dari itu, pilihlah tas yang aman, dengan model yang santai jika ingin liburan.
5. Pelupa
Satu lagi yang jadi sasaran empuk para pencopet adalah orang pelupa. Lupa menaruh kamera, atau menaruh ponsel di tepi pantai. Kemudian Anda langsung berlari ke air tanpa memasukkan barang berharga ke dalam tas, atau menitipkan ke teman.
Saat kembali ke tepi pantai, semua barang sudah raib. Siapapun rasanya akan mudah saja mencopet barang berharga dari traveler yang seperti itu. Ingat! Selalu amankan barang berharga, di manapun, kapanpun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar